Langsung ke konten utama

TIM PEMBINA UKS SAROLANGUN PERINGATI HARI GIZI NASIONAL

Tim Pembina UKS Kabupaten Sarolangun menggelar peringatan Hari Bergizi Nasional di SMAN 7 dan MTSN I Sarolangun, Rabu (26/10/2022).
Rangkaian kegiatan peringatan tersebut diawali dengan senam dan sekaligus sarapan pagi bersama Tim Pembina UKS bersama siswa siswi sekolah menengah tersebut.
Dilajutkan dengan minum tablet tambah darah (TTD) khusus siswa putri yang sudah disediakan oleh Tim UKS Kabupaten Sarolangun.
“Dengan Momentum Hari Bergizi Nasional ini diharapkan kepada pemangku kepentingan dan masyarakat agar bisa bergandeng tangan untuk melakukan upaya-upaya perbaikan gizi dan pencegahan stunting di kabupaten Sarolangun, khususnya bagi remaja putri,” terang kadis Kesehatan Sarolangun, dr. Irwan Miswar, MKM.
Hal senada juga disampaikan kabid Kesmas, Rosalinda SKM, bahwa tujuan peringatan hari bergizi nasional antara lain untuk melakukan penyebarluasan informasi kesehatan, peningkatan peran media massa dan kampanye pencegahan stunting serta komitmen pemangku kepentingan untuk melakukan upaya-upaya perbaikan gizi bagi masyarakat.RHN

Artikel Terpopuler

Kulineran di Taman Wisata Keluarga Ancol Tetap Terjangkau

Polemik Rebutan lintasan Jalan Perusahaan Waka DPRD Sarolangun jangan korbankan masyarakat

Jendela Sarolangun Jernihya Sungai dan Mempesonanya air Terjun Talun Sak...

Jelajah Wisata Desa Raden Anom Batang Asai

Kades Cantik Di Sarolangun Panen Sayur

Setelah 2 Hari Berjibaku, BPBD Basarnas beserta Tim Lainnya Korban Dapat Ditemukan dan Dievakuasi

DPRD Kabupaten Sarolangun menggelar rapat paripurna tingkat I tahap I

Lowongan Kerja Cv.Csm Dealer Motor Honda Sarolangun

Curiga Isteri Selingkuh, Suami "Aniaya" Isteri Hingga Luka Serius

Menanggapi Laporan Retribusi Sewa Ruko Naik, DPRD Sarolangun Inspeksi Mendadak ke Pasar Atas

Support : Website | Sarolangun | SarolangunTV
Copyright © 2019. Sarolangun.TV - All Rights Reserved